Yudisium Mahasiswa PPG Daljab Kemenag lulusan UKMPPG periode 4,5,7 tahun 2022

Program Studi Pendidikan Profesi Guru (Prodi PPG) Sekolah Pascasarjana (SPs) Universitas Negeri Malang (UM) menyelenggarakan Yudisium bagi mahasiswa PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Periode 4, 5, dan 7 Tahun 2022 pada hari Rabu, Tanggal 2 Agustus 2023. Bertempat di Aula Lantai 9 Gedung PPG (Gedung A21) SPs UM kegiatan ini diikuti oleh 83 mahasiswa perwakilan dari total 428 orang yang telah berhasil lolos Uji Kompetensi Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG).

Yudisium yang berlangsung dari pukul 12.30 WIB berakhur pukul 15.30 WIB dihadiri langsung oleh Direktur Pendidikan Agama Islam, Dirjend Pendidikan Islam, Kementerian Agama, Drs. H. Amrullah, M.Si dan Sekretaris Panitia Nasional (Panas) PPG Kementerian Agama, Dr Mustofa Fahmi, M.Ed.

Drs. H. Amrullah, M.Si memberikan sambutan dan ucapan selamat

Dr. Mustofa Fahmi, M.Ed. menyampaikan pembekalan singkat kepada guru profesional
Kaprodi PPG SPs UM, Dr. Muhammad Alfan, S.Pd, M.Pd membacakan SK Yudisium Lulusan PPG Daljab 2023 Direktur SPs Prof. Dr. Adi Atmoko, M.Si, M.Pd memberikan secara simbolis sertifikat PPG kepada 83 peserta luring

Galeri

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *